top of page

🙋🏻‍♂️ Our Team

Dulu bernama Mind and Brain Indonesia yang berdiri sejak tahun 2018. 

Tujuan kami ingin memberikan wadah untuk memahami dan memodifikasi cara berpikir dan perilaku kita menggunakan pendekatan Cognitive Behavior Therapy dan ilmu psikologi lainnya ( terutama dari cabang biopsikologi ). Selain itu, Mind Institute memiliki kekhasan lainnya dimana pendekatan Cognitive Behavior Therapy yang digunakan akan dikaitkan dengan nilai-nilai agama Islam ( Islamic Values ). Kami ingin turut serta berkontribusi dalam meningkatkan kapasitas psikologis masyarakat Indonesia, khususnya komunitas muslim. Untuk itu kami akan berkomitmen untuk menyediakan berbagai media edukasi, termasuk layanan konsultasi dan terapi untuk kasus yang lebih serius. 

🏠 The Home of Cognitive Behavioral Therapy with Islamic Values

Pendekatan psikoterapi islami belum banyak terdengar dalam dunia klinis. Meskipun begitu, kami menemukan banyak dari aplikasi CBT yang sejalan dengan nilai-nilai dalam agama Islam. Mind Institute ingin menjadi rumah untuk pendekatan ini. Rumah berarti tempat dimana seseorang bisa tumbuh dan berkembang dari masa kanak-kanak hingga usia matang. Kami ingin CBT with Islamic Values berproses dengan cara yang sama, sehingga bisa sampai pada usia yang matang dan bermanfaat untuk masyarakat. 

Mind Institute juga mengajak para profesional dan juga masyarakat umum untuk terlibat dalam mengembangkan pendekatan ini. Sekiranya ada saran dan masukan, kamu bisa menghubungi kami langsung di mindinstitute.id@gmail.com

Siapa saja tim dari Mind Institute ?

Klik gambar untuk berkenalan lebih jauh dengan masing-masing anggota tim.

2.png

Firman Ramdhani, M.Psi., Psikolog

Founder & Psikolog Klinis

2019_0720_12512900_edited_edited.jpg

Fadhilah Amalia, M.Psi., Psikolog

Psikolog Klinis

photo_2023-01-10 02.29.34.jpeg

Raissa Fatikha, S.Psi.

Asisten Psikolog Klinis

Tim Kami
bottom of page