🧑🏻💻 Free Treatment
Khusus untuk Anda yang membutuhkan treatment, namun terkendala masalah finansial.
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
[HARAP DIBACA DENGAN SEKSAMA SEBELUM LANJUT MENGISI FORMULIR]
Mind Institute membuka kesempatan pada seluruh masyarakat Indonesia mendapatkan akses free online counseling (konsultasi online gratis) bersama psikolog atau asisten psikolog via daring / online menggunakan platform zoom. Bagi Anda yang tertarik mengajukan diri untuk mengikuti program ini mohon untuk memperhatikan beberapa persyaratan dibawah ini :
-
Diutamakan yang berdomisili di luar Jabodetabek.
-
Dikhususkan kepada calon klien yang memiliki kesulitan lokasi dan biaya untuk mengakses tenaga professional (psikolog).
-
Klien mendapatkan free online counseling sebanyak 1 (satu) sesi.
-
Klien berkomitmen untuk mengikuti 1 (satu) sesi tersebut.
-
Hanya satu orang yang dipilih oleh admin Mind Institute setiap periodenya (tiap bulannya). Keputusan tidak dapat diganggu gugat.
-
Hanya yang terpilih yang akan dikontak lebih lanjut.
-
Bagi calon klien yang tidak terpilih data yang sudah diisikan TIDAK AKAN DISEBARKAN. Kami akan menghapus dengan penuh tanggung jawab.
-
Dikarenakan konseling akan dilakukan via daring / online menggunakan aplikasi zoom, klien yang terpilih diharapkan menyiapkan sendiri biaya kuota dan akses internet.
-
Klien setuju dengan informed consent
-
Waktu konseling ditentukan oleh jadwal dan kesediaan psikolog atau asisten psikolog
-
Durasi tiap sesi maksimal 50 menit.
-
Tiap sesi akan dipandu oleh asisten psikolog klinis dengan menggunakan metode Cognitive Behavior Therapy (CBT).
-
Mind Insititute akan menjaga data kerahasiaan tiap klien sesuai dengan kode etik.
Jika ada hal yang ingin ditanyakan dari poin-poinnya bisa menghubungi kami di :
- email : mindinstitute.id@gmail.com
- Whatsapp : 087770215337
Demikian disampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Salam,
Mind Institute